Soal Ulangan Kelas 2 Tema 1 Mata Pelajaran Matematika Kurikulum 2013

Ada beberapa guru yang memilih melakukan ulangan per mata pelajaran walaupun menggunakan kurikulum 2013. Karena pada dasarnya, baik KTSP 2006 ataupun Kurikulum 2013 memiliki tujuan yang sama yaitu mencerdaskan anak bangsa. Pada Kurikulum 2013, penilaian juga tetap per mata pelajaran. Pada Kurikulum 2013 ada penilaian ketrampilan siswa dalam mengikuti pembelajaran.

Pelaksanaan ulangan dapat dilakukan per subtema atau per tema, itu tergantung pilihan guru yang melaksanakan kegiatan mengajar. Banyak guru yang memilih melakukan ulangan per tema (setelah selesai 1 tema baru melakukan ulangan). Bukan karena guru itu malas, tetapi dipandang lebih efisien dan tidak membuat anak-anak terbebani. Tanpa kita sadari, ada sebagian anak yang merasa stres atau tertekan jika mendengar kata "ulangan". Jika ulangan dilakukan per sub tema (selesai satu subtema lalu ulangan), maka dapat dipastikan anak akan mengikuti ulangan setiap minggunya. Disatu sisi mungkin baik karena untuk mengetahui tingkat kemampuan anak dalam menerima hasil pembelajaran, tapi disisi lain dapat mengganggu kondisi psikis anak. Dan jika anak merasa tidak nyaman disekolah, dapat dipastikan nilai-nilainya tidak akan maksimal.

Tidak semua anak memiliki kecerdasan diatas rata-rata, ada sebagian anak-anak yang memiliki kecerdasan dibawah rata-rata. Guru harus bijaksana dan dapat memfasilitasi kebutuhan semua anak tanpa membedakan satu dan yang lainnya.


Soal Ulangan Kelas 2 Tema 1 Mata Pelajaran Matematika Kurikulum 2013


Ini merupakan contoh ulangan pelajaran matematika kelas 2 kurikulum 2013

Soal lengkapnya dapat di unduh dengan link Soal Ulangan Kelas 2 Tema 1 Matematika

ULANGAN MATEMATIKA (TEMA 1)
SDN PARAPAT 1

Nama   : ________________________

Kelas   : 2___

I. Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang
     Tepat pada huruf a, b atau c !
1. Lambang bilangan lima ratus dua puluh satu adalah
    a. 251                                  c. 125
    b. 521
2. Bilangan 407 dibaca ….
    a. Empat ratus nol tujuh
    b. Empat ratus tujuh puluh
    c. Empat ratus tujuh
3. 432 ... 234. Kata yang tepat untuk mengisi titik-
    titik tersebut adalah ...
    a. Kurang dari                     c. Sama dengan
    b. Lebih dari
4. 237 ... 327. Tanda yang tepat untuk mengisi titik-
    titik tersebut adalah ...
    a. >                                      c. =
    b. <
5. 324, 547, 428, 264, 123
    Urutan bilangan dari yang terkecil adalah
    a. 123, 264, 324, 428, 547
    b. 123, 264, 428, 324, 547
    c. 123, 264, 547, 428, 324
6. ..........

II. Jawablah dengan tepat !
11. 342, 156, 457, 289, 587
      Urutan bilangan dari yang terbesar adalah ........
      ............................................................................
11. 369, 327, 347, 386, 334
      Urutan bilangan dari yang terkecil adalah ........
      ............................................................................
12. 270 dibaca .........................................................  
13.   57                                    14.   68
        32  +                                        23  -
      .........                                       .........
15. 574 ... 754
      Tanda yang yang tepat untuk mengisi titik-titik di
      atas adalah ......................
16.  .....

Semoga bermanfaat...................


Mohon kritik dan sarannya

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama